• Sedekah Sampah Tingkatkan Kemandirian Sekolah lansia.


    Pengembangan Dusun Ramah Lansia melalui kegiatan Sekolah lansia online di dusun Karet Pleret Bantul kembali dilaksanakan melalui dukungan Kemenristek dikti dan merupakan bentuk pengabdian masyarakat dosen Universitas Respati Yogyakarta. Kegiatan ini juga terselenggara atas kerjasama dari IRL, Puskesmas Pleret, pemerintah desa, pedukuhan dan karang taruna dusun. 


    Ada yang berbeda dari kegiatan sekolah lansia dalam pengembangan dusun ramah lansia ini. Yaitu adanya pelibatan pemuda karangtaruna untuk peduli lansia yaitu mengelola sampah berbasis masyarakat yang hasilnya digunakan untuk operasional kegiatan sekolah lansia sehingga kegiatan terus berjalan dan mandiri. Kegiatan melibatkan lintas generasi (intergeneration) untuk bersama-sama mewujudkan dusun ramah lansia. 


    Sebelum menjalankan kegiatan ada protokoler kesehatan berupa pemeriksaan suhu tubuh, cuci tangan, pemberian masker dan adanya jaga jarak antar peserta. Kedepan kegiatan akan dilaksanakan secara bergantian dengan sistem online dan offline melibatkan kader kesehatan.