• Kuliah Tatap Muka Pengembangan Pendidikan Informal bagi Lansia




    Berdasarkan BPS 2021, pertumbuhan penduduk lansia di Indonesia mengalami peningkatan melebihi sepuluh persen yang berarti indonesia sedang memasuki ageing population dengan presentase penduduk lansia sebesar 10,82 persen atau setara dengan 29,3 juta jiwa dari total penduduk Indonesia dengan jumlah lansia perempuan sebesar 52,32 persen dan laki-laki sebasar 47,68 persen. 


    Salah satu kegiatan dalam peningkatan kualitas hidup lansia, Indonesia Ramah Lansia (IRL) bekerjasama dengan BKKN dan BRIN melaksanakan kegiatan peningkatan pengetahuan dan perilaku lansia untuk mempertahankan kemandirian dan mendukung untuk semakin bahagia di usia senja.

     

    Setelah sekian lama kegiatan transfer pengetahuan kepada lansia dilakukan secara online. Hari ini dilaksanakan kuliah tatap muka bagi lansia dengan narasumber Ibu Dwi Endah sebagai direktur IRL. Kegiatan ini masuk level S3 (Standart tiga) dengan kurikulum dan materi yang lebih mendalam. Pembelajaran ini dilaksanakan selama satu tahun kegiatan dengan 12 materi. Kegiatan ini diikuti sebanyak 90 lansia yang berasal dari kelompok BKL (Bina Keluarga Lansia) Melati Dusun Dayakan Kecamatan Pengasih Kabupaten Kulonprogo. Di akhir pembelajaran tatap muka ada PR (pekerjaan rumah) yang diberikan oleh narasumber untuk diselesaikan oleh peserta didik lansia. Semoga kegiatan ini menjadi ikhtiar dalam peningkatan kualitas hidup lansia di Indonesia.